Spesifikasi dan harga KIA Sportage – KIA telah meluncurkan All New Sportage dimana mobil
ini sedikit berbeda dengan 3 generasi sebelumnya. Mobil SUV KIA ini hadir
sebagai generasi ke empat dengan menawarkan berbagai macam fitur yang lebih
banyak dan tentunya dengan spesifikasi yang lebih mumpuni. Selain itu, All New
KIA Sportage ini mengusung tampilan eksterior yang tampak lebih mewah dan
elegan sehingga memberikan kesan yang terlihat lebih fresh jika dibandingkan
dari 3 generasi sebelumnya. Tentu, hal ini menjadi daya tarik tersendiri bagi
All New KIA Sportage tersebut. Di sisi lain, SUV terbaru besutan pabrik asal
Korea Selatan ini pun juga diketahui sudah mulai di pasarkan di Eropa pada awal
tahun 2016. Jika melihat geliat KIA Sportage generasi sebelum All New Sportage
yang dipasarkan di Indonesia, generasi kedua yang muncul pada tahun 2011
diketahui telah mencapai angka penjualan yang tinggi, yaitu dengan total
penjualan mencapai lebih dari 600 unit. Sehingga, menjadikan KIA Sportage
merupakan mobil SUV yang laris dijual di Indonesia pada waktu itu. Melihat
sejarahnya tersebut maka bukan mustahil jika All New KIA Sportage ini pun juga
bakal mampu mencapai target penjualan yang tinggi seperti pada generasi
sebelumnya.
KIA All New Sportage |
Jika membahas soal
spesifikasi dan harga KIA Sportage, sudah dipastikan bahwa sebagai salah satu
produk kelas premium garapan pabrik asal Negeri Ginseng ini bakal hadir dengan
tampilan desain eksterior mewah. Hal tersebut bisa dilihat dari sisi bodi pada tampilan
dari bodi All New KIA Sportage ini di mana setiap sisinya dirancang dengan
bentuk desain yang memang tampak modern futuristik. Di sisi lain, All New KIA
Sportage juga dibekali spesifikasi yang canggih serta mumpuni di mana akan
mengusung mesin tipe NU 2.0 MPI Gasoline dengan kapasitas kubikasi mencapai
1.999cc. Maka, tak heran jika nantinya mobil SUV ini akan mampu melaju dengan
kecepatan yang tinggi. Tak hanya itu saja, All New KIA Sportage ini pun juga
bakal hadir dengan berbagai macam fitur-fitur menarik dan canggih di mana bisa
dimanfaatkan untuk menunjang berbagai kebutuhan pengemudi, seperti fitur
keselamatan, keamanan, dan kenyamanan dalam berkendara. Tak sampai di situ
saja, SUV garapan KIA ini pun juga memiliki beragam keunggulan lain yang
terbilang mampu memikat hati para calon konsumen.
Spesifikasi
KIA All New Sportage
Di sisi eksterior, jika
dibandingkan dengan 3 generasi sebelumnya, All New KIA Sportage ini menempati
generasi ke 4 dengan mengusung desain eksterior yang tampak lebih elegan di
mana menerapkan konsep desain Progresive Design. Dengan konsep desain tersebut
maka tentu saja All New KIA Sportage ini akan tampil dengan visualisasi yang
tampak sempurna dengan balutan desain modern dan macho. Hal tersebut bisa
dibuktikan dengan melihat dari setiap sisi tampilannya. Pertama, pada bagian
depannya akan tampak front grill yang dikelilingi garis chrome, dengan logo
bertuliskan KIA tepat terpasang manis berada di tengah.Lalu, penggunaan headlamp
yang didesain lebih sipit pun terasa pas di mana dirancang menyatu dengan front
grill All New KIA Sportage ini. Selain itu, tampak juga penggunaan fog lamp
yang cukup besar dengan perpaduan lampu LED. Dengan perpaduan headlamp dan fog
lamp LED tersebut maka akan memberikan penerangan yang cukup terang kepada
pengemudinya ketika berjalan melewati jalan yang minim penerangan lampu
perkotaan. Menginjak pada sektor sampingnya, bisa dilihat sedikit garis lembut
yang membujur dari depan hingga belakang bodi yang tentunya membuat All New KIA
Sportage ini makin tampak lebih elegan. Kemudian, pada bodi bagian belakang,
kawan Mas Sena juga akan menjumpai stoplamp berukuran besar dengan tambahan
lampu berteknologi LED pada bagian bawah serta bumper berwarna hitam dop yang
didesain dan dipadukan dengan spoiler sehingga mampu menambah kesan sporty. Tak
sampai di situ saja, bisa dilihat juga bahwa handle belakang All New KIA Sportage inipun terpasang di bawah lampu LED di mana pada sektor ini
tampak juga emblem KIA. Lalu, pada bagian atas sendiri terdapat antena yang
berbentuk seperti sirip Hiu yang berfungsi sebagai radio dan optimasi sistem
navigasi GPS. Melihat secara keseluruhan, tampaknya tampilan eksterior dari
spesifikasi KIA Sportage ini memang mengusung konsep rancangan yang tampak
elegan dan macho di kelasnya.
KIA All New Sportage (rear view) |
Untuk interior All
New Sportage, terlihat tampilan desain interior yang begitu elegan dan mewah.
Pasalnya, mobil besutan pabrik KIA ini akan menawarkan ruang kabin yang lebih
nyaman untuk dapat membuat setiap pengendara maupun penumpang akan lebih
merasakan kenyamanan. Adapun konsep desain kabin baru yang akan diterapkan pada
All New KIA Sportage ini merupakan sebuah rancangan yang dibuat oleh Kia
European design studio. Adapun rancangan yang lebih mewah pun akan dipadukan
dengan beragam tipe dan jenis material yang berkualitas tinggi, salah satunya
dengan adanya soft-touch material, baik kain maupun kulit. Tak hanya itu saja,
bagian interior pada sektor dashboard dari spesifikasi All New KIA Sportage ini
juga bakal mengusung desain driver-oriented dashboard yang dibuat lebih
futuristik dan modern. Hal tersebut bisa dilihat pada bagian dashboard yang
dibuat secara center console yang nantinya akan memungkinkan setiap pengemudi
dengan mudah untuk mengakses semua fitur infotainment yang disediakan. Di
antara fitur yang tersedia pada dashboard tersebut, tersematkan layar LCD color
TFT touch screen audio seluas 5 inci yang tampak tersusun rapi dan fungsional.
Selain itu, All New KIA Sportage terbaru ini juga disertai berbagai macam
kelengkapan dan fitur lainnya, termasuk airbags, ISOFIX child-seat thether and
anchor, Autonomous Emergency Braking, Blind Spot Detection, Vehicle Stability
Management, Electronic Stability Control, Lane Departure Warning System serta
yang lainnya. Dengan demikian, bisa diketahui bahwa sektor interior dari
spesifikasi KIA Sportage ini memang mengusung gaya desain elegan dan modern
sehingga tampak mengimbangi tampilan eksteriornya yang tampak elegan.
Kabin KIA All New Sportage |
Untuk dimensi mobil
sendiri, All New Sportage mempunyai ukuran bodi yang tampak besar dan kokoh dengan
panjang 4.480 mm, lebar 1.855 mm, dan tingginya mencapai 1.655 mm serta
memiliki jarak poros roda 2.640 mm. Dengan ukuran dimensi tersebut, tentunya
akan menjadikan SUV garapan KIA ini menjadi tampak lebih luas dan mampu
menampung 5 orang. Di sisi lain, All New KIA Sportage ini juga memiliki ukuran
ground clearance yang dinilai tak terlalu tinggi, yaitu memiliki ukuran ground
clearance minimum hingga 172 mm sehingga pengemudi harus lebih berhati-hati
ketika melewati kontur jalan yang penuh bebatuan tinggi. Selain itu, All New
KIA Sportage ini juga sudah dilengkapi dengan suspensi kokoh di mana pada
sektor depan akan disematkan suspensi tipe MacPherson Strut. Sementara itu,
untuk suspensi belakang akan dibekali dengan tipe Multi link di mana keduanya
akan mengandalkan tipe peredam kejut atau shockbreaker yang akan mampu meredam
setiap goncangan yang biasanya dialami ketika melewati kontur jalan yang kurang
rata atau bergeronjal sehingga pengemudi dan penumpangnya pun tetap merasa
nyaman. Selain itu, All New KIA Sportage ini juga akan menggunakan 2 pilihan
velg dari jenis Alloy, yaitu Alloy 18 inci dan GT Line Alloy 19 inci di mana
velg tersebut akan dibalut dengan sebuah ban berjenis Radial yang berukuran
225/55 R18 yang siap membantu laju kendaraan menjadi lebih lincah. Di samping
itu, untuk mengontrol laju kecepatan dan kelincahan mobil ini maka All New KIA
Sportage ini akan dibekali dengan sistem pengereman Disc Brake baik untuk rem
bagian depan maupun belakang. Kedua rem tersebut sudah dilengkapi dengan sistem
pengereman ABS yang akan mampu mengontrol laju kecepatan mobil dengan sangat
baik, terutama ketika mengalami pengereman dadakan.
Layout dashboard KIA All New Sportage |
Urusan dapur pacu, All
New KIA Sportage dibekali dengan mesin NU 2.0 MPI Gasoline yang memiliki
kapasitas mesin hingga 1.999cc. Mesin tersebut akan mampu menghasilkan tenaga
yang sangat gahar yaitu mampu mencapai maksimal power hingga 158 PS pada
putaran ke 6.200 rpm dan mampu mencapai puncak torsi hingga 19,6 Kg-m setiap
putaran ke 4.000 rpm. Dengan melihat tenaga yang dihasilkan tersebut, sudah
dipastikan bahwa spesifikasi All New KIA Sportage pada mesin pacunya tersebut
akan mampu membuat laju mobil SUV garapan KIA ini makin garang di jalanan. Nah,
tenaga tersebut kemudian akan disalurkan ke roda penggerak AWD dengan
menggunakan sistem transmisi otomatis gearbox 6 percepatan. Di sisi lain, All New KIA Sportage ini juga memiliki kapasitas tangki bahan bakar yang cukup
luas, yaitu 55 liter sehingga cukup bisa dijadikan sebagai bekal ketika
dikendarai untuk perjalanan dengan jarak yang cukup jauh. Menariknya, sumber
KIA sendiri masih menyebutkan adanya varian manual dari mobil yang satu ini.
Mesin KIA All New Sportage |
All New Sportage juga
telah menerapkan fitur-fitur keamanan dan kenyamanan. Untuk menunjang
keselamatan dalam berkendara maka KIA telah membenamkan sistem pengereman
berteknologi ABS (Anti-Lock Brake System) yang siap menunjang keselamatan
pengguna ketika melaju dengan kecepatan tinggi mengingat teknologi ABS ini
mampu mengontrol kecepatan mobil ini dan mencegah kecelakaan ketika dilakukan
rem mendadak. Selain itu, All New KIA Sportage ini juga sudah dilengkapi dengan
Airbags namun hanya pada jok pengemudinya saja sedangkan jok penumpang depan
belum dilengkapi fitur Airbags ini, hanya masih mengandalkan sabuk pengaman.
Tentu, hal ini menjadi kekurangan tersendiri bagi All New KIA Sportage. Tetapi,
untuk menunjang kenyamanan pengguna tak boleh meragukannya. Pasalnya,
spesifikasi All New KIA Sportage ini sudah dilengkapi dengan beberapa fitur
hiburan pada ruang kabinnya di mana pada sektor dashboardnya sudah dilengkapi
dengan layar LCD seluas 5 inci yang sangat fungsional untuk memainkan musik.
Sehingga, dari spesifikasi KIA Sportage tersebut akan membuat pengguna tetap
merasa nyaman dan betah di dalam mobil.
Spesifikasi KIA Sportage |
|
Mesin
|
|
Tipe Mesin
|
Nu 2.0 MPI gasoline
|
Kapasitas Isi
Silinder
|
1,999 cc
|
Tenaga Maksimum
|
158 / 6,200
|
Torsi Maksimum
|
19,6 / 4,000
|
Transmisi
|
Otomatis/Manual
|
Kapasitas Tangki
|
55 L
|
Dimensi
|
|
P x L x T
|
4,480 x 1,855 x
1,655 mm
|
Wheelbase
|
2,670 mm
|
Ground Clearence
|
172 mm
|
Jumlah Kursi
|
5
|
Sasis
|
|
Steering
|
Rack & Pinion
|
Suspensi Depan
|
MacPherson Strut
|
Suspensi Belakang
|
Multi-Link
|
Rem Depan
|
Disc
|
Rem Belakang
|
Disc
|
Kaki-kaki
|
|
Ukuran Velg
|
Alloy Wheel 225 /
55
|
Ukuran Ban
|
R18
|
Fitur
Tambahan
|
|
Keamanan
|
Brake Assist, Crash
Sensor, Alarm Mobil, Sensor Parkir
|
EBD, Front Aibag
|
|
ABS
|
|
Kenyamanan
|
Keyless Entry
|
Power Outlet
|
|
Cruise Control
|
|
Multi Player
|
Harga
KIA All New Sportage
Harga KIA All New
Sportage terendah diduduki oleh type Lx MT dengan harga Rp. 320,000,000
sedangkan harga tertinggi ditempati oleh KIA Sportage Platinum AT di harga Rp.
436,500,000. Tentunya harga tersebut cukup menggiurkan untuk harga mobil kelas
SUV crossover dengan fitur-fitur unggulan, namun untuk para pecinta mobil SUV
pemula tentunya harga tersebut akan sedikit menjadi pertimbangan. Berikut dapat
kita simak daftar harga KIA All new Sportage.
Tipe Mobil Kia Sportage
|
Harga
|
Harga Kia Sportage Lx AT
|
Rp. 343.000.000-
|
Harga Kia Sportage Lx MT
|
Rp. 320.000.000-
|
Harga Kia Sportage Ex AT
|
Rp. 392.000.000-
|
Harga Kia Sportage Platinum AT
|
Rp. 436.500.000-
|
Daftar harga di atas
adalah patokan harga OTR untuk wilayah DKI Jakarta, untuk wilayah lain sepertinya
ada selisih harga karena adanya biaya distribusi. Untuk lebih jelasnya anda
dapat mengunjungi dealer-dealer KIA terdekat di daerah anda dan dapat pula
melakukan test drive. Demikian pembahasan kita kali ini mengenai spesifikasi dan harga KIA Sportage.
Lihat
pula artikel terkait :
0 comments
Post a Comment